Tags:

Anatomi Sistem Pernafasan Bagian Atas

By Unknown → Thursday, June 4, 2015

Saluran pernafasan bagian atas

Rongga Hidung

Hidung terdiri dari dua nostril (lubang hidung) merupakan bagian tubuh pertama bagi udara untuk masuk ke sistem pernafasan, setelah melewati hidung udara akan memasuki rongga hidung (Nasal cavity). 
    Rongga hidung (nasal cavity) adalah ruang/rongga yang berisi udara terletak di dalam/dibelakang hidung luar ditengah wajah. Masing-masing rongga merupakan kelanjutan dari nostril (www.wikipedia.org). antara rongga hidung kanan dan kiri dipisahkan oleh septum.
    Dinding rongga hidung dilapisi membran mukosa (yang akan menghasilkan kelenjar mukus/lendir) serta sel epitel yang bersilia (seperti rambut). Fungsi rongga hidung adalah menghangatkan, melembabkan, dan menyaring udara sebelum sampai ke paru-paru. Vestibulum (bagian rongga hidung yang berambut) dan mukus berfungsi untuk menjebak debu, jamur, dan polutan lingkungan lainnya. Dalam hidung juga terdapat saluran-saluran yang menghubungkan dengan kelenjar air mata (Kantung Nasolakrimalis)  yang berfungsi untuk mengalirkan air dari kelenjar mata keluar melalui hidung (ketika menangis).

Sinus Paranasal

Sinus paranasal merupkan sekelompok dari 4 pasang rongga yang berisi udara yang mengelilingi (1) Rongga hidung (Sinus maksilaris), (2) diatas mata (sinus frontal), (3) diantara mata (sinus ethmoidal), dan (4) dibelakang ethmoid (sinus sphenoidal) (www.wikipedia.org).
    Fungsi sinus (Somantri, 2007):
  1. Membantu menghangatkan dan humidifikasi.
  2. Meringankan berat tulang tengkorak.
  3. Mengatur bubnyi suara manusia dengan ruang resonansi.

    Sinus paranasal juga terlapisi sel epitel yang didalamnya terdapat sel goblet berperan dalam memproduksi dan menyekresikan mukus (lendir). Sinus juga membantu pengaliran air mata melalui saluran nasolakrimalis. Sinus juga termasuk dalam wilayah pembau di bagian posterior (belakang) rongga hidung (Muttaqin, 2008)

Faring

Faring atau biasa disebut dengan "tekak" adalah pipa berotot berbentuk cerobong yang letaknya bermula dari dasar tengkorak dan berakhir sampai persambungannya dengan esofagus dan batas tulang rawan krikoid. Faring tersusun atas 3 bagian yang dinamai berdasarkan letaknya, yakni nasofaring (di belakang hidung), orofaring (di belakang mulut, dan laringofaring (di belakang laring) (Muttaqin, 2008). 

Post Tags:

Jillur Rahman

I'm Jillur Rahman. A full time web designer. I enjoy to make modern template. I love create blogger template and write about web design, blogger. Now I'm working with Themeforest. You can buy our templates from Themeforest.

No Comment to " Anatomi Sistem Pernafasan Bagian Atas "

Pages - Menu

Blogger templates